Jul 26, 2009

Mengenang Film Dahulu


Rupanya, tontonan jaman dahulu ketika  kita masih berusia sekitar 6 tahun keatas sampai bermunculannya tayangan -tayangan tv sekarang, masih menyisakan kesan yang berarti. Dibilang mendidik bisa jadi, karena tayangan tv jaman dahulu sepertinya merupakan murni tayangan yang menghibur sekaligus mendidik.
Ya, jaman dahulu tayangan tv yang muncul hanya 2 channel, yaitu saluran televisi lokal dan swasta, yang banyak peminatnya tentu saja tayangan tv lokal kita, karena tayangan tv tersebut banyak menghadirkan acara bertema anak-anak. Walaupun pada usia boleh dibilang masih kecil, tetapi kalau lolos dari pengawasan, maka apa boleh buat tayangan tv swasta juga yang akhirnya ditonton.
Tontonan yang menurut saya  menarik adalah sudah pasti film.  masih ingatkah kita akan film twillight di salah satu tayangan swasta jaman dahulu, juga ada vicky robot, kartun he-man, saint seiya, macgyver, miami vice, renegade, voyager, zoro, golden girls, growing pains,  full house serta si unyil dan lain-lain.
film-film tersebut membuat kita terharu, penasaran, bahkan sampai tertawa terbahak-bahak, walaupun kesannya hanya film, namun yang mempunyai makana sepertinya lebih berarti dan berkesan sehingga memberi memori jangka panjang. Walaupun film-film jaman sekarang juga tidak kalah menariknya.
mari kita nikmati hiburan film yang bermanfaat. nah ini ada sedikit gambar semoga kita masih ingat wkkkkkk












kebanyakan memang film warkop dki, mau apalagi emang dulu yang paling ngetren film itu wkkk masih inget saja sampai sekarang . ok cukup sudah perjumpaan kita dan terimakasih


Artikel Terkait:

1 komentar:

Anonymous said...

pling bagus film dahulu yg kartun gan

Post a Comment